Menunggu Maghrib
Oleh: Rizki Satrio
Lembayung warna telapak langit
Melamun di atas rakit
Aku nyaman sendiri
Menikmati rajut senyum mu santun
Merekah kasih
Memeluk hangatnya
Matahari sore ombak lembut alunkan serenade
Anak-anak pantai saling berebut samudera
Ada bagian kecil puisi di kulit mereka
Seberkas cahaya menjadi rasa
Sebaris tawa memendam damba
Di punggung mereka
Di pipi mereka
Di naungi mega jingga
Gemuruh angin berpadu qiraah
Suara bangau lengkingkan lagu riang Parangtritis petang
Aku dan kawan menunggu buka puasa
Lekas maghrib berkumandang kalam
Bantul, Juni 2019
Komentar
Posting Komentar